Sinergitas APH Lapas Permisan Nusakambangan Disambangi Polsek Nusakambangan

    Sinergitas APH Lapas Permisan Nusakambangan Disambangi Polsek Nusakambangan
    Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN - Keamanan dan Ketertiban Lapas merupakan suatu kondisi yang diharapkan setiap saat dan setiap waktu. Lapas Permisan Nusakambangan menjadi tujuan Sambang Lapas dari Polsek Nusakambangan, Minggu (05/02).

    Kunjungan Jajaran Polsek Nusakambangan ke Lapas Permisan merupakan wujud peningkatan sinergitas antar aparat penegak hukum serta memantau keamanan dan ketertiban lapas. Kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh jajaran Polsek Nusakambangan. 

    Dalam kegiatan Sambang ini, personil Polsek Nusakambangan berpesan untuk selalu waspada serta berjaga-jaga atas kemungkinan yang terjadi. 

    "Kegiatan ini merupakan upaya menjaga soliditas dan sinergitas antar aparat penegak hukum. Selalu jaga kewaspadaan serta deteksi dini segala potensi gangguan kamtib, " Ujar Aiptu Heru, anggota Polsek Nusakambangan. 

    Plt KPLP, Reza Ibnu Wibowo menambahkan bahwa kegiatan ini akan mempererat persaudaraan dan soliditas antar instansi. 

    "Semoga dengan adanya kegiatan sambang lapas, keamanan dan ketertiban lapas semakin terjaga. 3 kunci pemasyarakatan salah satunya yaitu Sinergitas antar aparat penegak hukum, " Pungkas Reza.

    permisan nusakambangan kemenkumham jateng
    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Kesungguhan Program Pembinaan Kemandirian...

    Artikel Berikutnya

    Tetap Solid Kegiatan Sinergitas Keamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Tags